Arsip Kategori: Hukrim Dompu

Harumkan Kontingen Dompu, Bripka Iwan Berhasil Bawa Anak Didik Meraih Medali Emas Porpov 2023 Cabang Sepatu Roda Putri

Dompu, NTB — Cabang olahraga (cabor) sepatu roda berhasil menyumbangkan medali emas pertama untuk cabor sepatu roda dan mendali emas ke dua bagi kontingen Kontingen Dompu di Porprov XI tahun 2023 ini. Perlombaan sepatu roda ini dilaksanakan di area parkir supermarket Transmart Mataram, kemarin (19/2).

Sepatu Roda meraih satu medali emas nomor iTT 100 meter putri yang diperoleh oleh Anggreani Geulis Ramadani siswi kelas XI SMAN 1 Woja, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu dengan waktu tercepat 12.40 detik. Hingga saat ini (20/2) perwakilan dari kabupaten Dompu kembali berhasil masuk babak penyisihan untuk cabang olahraga sepatu roda Nomor ITT 200 meter putri atas nama Aurelia Chandra siswi kelas VII SMPN 1 Dompu memperoleh medali perak dan sprint 1000 meter putri atas nama Anggreani Geulis Ramadani memperoleh medali perunggu.

Di balik keberhasilan para atlit perwakilan Dompu tersebut, ternyata sosok Iwan Candra yang berjibaku menyiapkan para siswi yang tengah berjuang untuk mengharumkan Kabupaten Dompu. Bripka Iwan yang sehari-hari bertugas pada satuan Lalu Lintas Polres Dompu melatih para atlit ternyata hanya berbekal hobi saja. Pria kelahiran Sumbawa 1986 ini pernah meramaikan Kabupaten Dompu dengan melakukan kampanye tertib berlalu lintas kepada pengguna jalan, hal itu ia lakukan bukan dengan mobil patroli atau kendaraan bermotor lainnya melainkan dengan sepatu roda lengkap dengan peralatan safety bersepatu roda.

“Sebenarnya bersepatu roda hanyalah hobi yang saya miliki sejak kecil, pada Porpov 2023 ini kebetulan cabang sepatu roda dilombakan oleh karena itu pemerintah kabupaten Dompu menunjuk saya sebagai pelatih sepatu roda, karna Koni Dompu hanya tahu kalau kami yang ada di Sat Lantas Polres Dompu bisa mengoperasikan sepatu roda dan kebetulan para atlit saya sudah saya latih sejak mereka duduk di bangku SD dulu” ujar pria lulusan bintara Polri tahun 2006 ini saat ditemui di area lomba.

Menurut Iwan, cabor sepatu roda berpeluang besar menyumbangkan medali. Karena para atlitnya sudah familiar dengan olahraga sepatu roda.

Satresnarkoba Polres Dompu Berhasil Ungkap Penyeludupan Tramadol di Doro Tangga

Polres Dompu, NTB – Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) inisial DS (31) hanya bisa tertunduk malu saat Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Dompu berhasil mengungkap dugaan upaya penyelundupan ribuan butir obat terlarang jenis Tramadol, Selasa (31/1/2023) sekira pukul 16.40 Wita.

Dari hasil penggeledahan di rumah terduga yang berlokasi di Lingkungan Doro To’i, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu itu Tim berhasil menyita setidaknya 5.000 butir barang yang dibatasi izin edar ini.

Kasat Narkoba, Iptu Abdul Malik, SH., saat dikonfirmasi menyebutkan bahwa pengungkapan kasus ini berawal dari laporan warga yang mensinyalir adanya pengiriman tramadol masuk ke Kelurahan Dorotangga.

“Ada informasi yang diterima terkait adanya pengiriman 1 (Satu) Kardus besar masuk Kelurahan Dorotangga,” ungkap Kasat awalnya.

Menindaklanjuti informasi tersebut, pihaknya langsung memerintahkan Tim untuk melakukan penyelidikan sekaligus penangkapan terhadap terduga apabila terindikasi benar adanya pengiriman tersebut.

“Setelah dipastikan, benar saja, ada barang kiriman dengan bernomor resi 013900021149822 yang di dalamnya terdapat 5000 ( Lima Ribu) Butir Obatan Jenis Tramadol,” beber Kasat.

Selanjutnya, kata Kasat, Tim langsung mengamankan terduga beserta barang bukti ke Mapolres Dompu untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Terhadap terduga bakal diganjar dengan Pasal 196 dan 197 UU RI No.36 THN 2009 tentang kesehatan,” pungkas Kasat.

Satresnarkoba Polres Dompu Berhasil Ungkap Penyeludupan Tramadol di Doro Tangga

Polres Dompu, NTB – Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) inisial DS (31) hanya bisa tertunduk malu saat Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Dompu berhasil mengungkap dugaan upaya penyelundupan ribuan butir obat terlarang jenis Tramadol, Selasa (31/1/2023) sekira pukul 16.40 Wita.

Dari hasil penggeledahan di rumah terduga yang berlokasi di Lingkungan Doro To’i, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu itu Tim berhasil menyita setidaknya 5.000 butir barang yang dibatasi izin edar ini.

Kasat Narkoba, Iptu Abdul Malik, SH., saat dikonfirmasi menyebutkan bahwa pengungkapan kasus ini berawal dari laporan warga yang mensinyalir adanya pengiriman tramadol masuk ke Kelurahan Dorotangga.

“Ada informasi yang diterima terkait adanya pengiriman 1 (Satu) Kardus besar masuk Kelurahan Dorotangga,” ungkap Kasat awalnya.

Menindaklanjuti informasi tersebut, pihaknya langsung memerintahkan Tim untuk melakukan penyelidikan sekaligus penangkapan terhadap terduga apabila terindikasi benar adanya pengiriman tersebut.

“Setelah dipastikan, benar saja, ada barang kiriman dengan bernomor resi 013900021149822 yang di dalamnya terdapat 5000 ( Lima Ribu) Butir Obatan Jenis Tramadol,” beber Kasat.

Selanjutnya, kata Kasat, Tim langsung mengamankan terduga beserta barang bukti ke Mapolres Dompu untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Terhadap terduga bakal diganjar dengan Pasal 196 dan 197 UU RI No.36 THN 2009 tentang kesehatan,” pungkas Kasat.

Bakti Sosial Kapolsek Pekat Polres Dompu Sambangi Lansia dan Yatim Piatu Serahkan Bantuan

Polres Dompu, Bakti Sosial merupakan suatu kegiatan yang dapat merapatkan kekerabatan, untuk mewujudkan rasa cinta kasih , rasa saling menolong,rasa saling peduli kepada masyarakat. Kegiatan bakti sosial ini merupakan salah satu kegiatan kemanusiaan karena di dalamnya ada aspek membantu sesama manusia yang saling membutuhkan, bahu membahu, serta gotong royong guna meringankan beban sesama.

Dalam rangka mewujudjkan kepedulian terhadap warga masyarakat tersebut Jajaran Kepolisian Sektor Pekat Polres Dompu melakukan kegiatan Bakti Sosial diwilayah hukum Polsek Pekat.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Dompu, Drs. Iwan Hidayat, S.IK melalui Kapolsek Pekat, IPDA MUH. SOFYAN HIDAYAT, S. Sos. Kepada awak media di Dompu.

Kegiatan bakti sosial yang dipimpin langsung Kapolsek Pekat, IPDA MUH. SOFYAN HIDAYAT, S. Sos tersebut dilaksanakan pada Pada Rabu, 30 November 2022 sejak pukul 09.30 wita hingga selelsai bertempat di Desa Pekat, Desa Sorinomo dan Desa Doropeti Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu. Sasaran bakti sosial itu diperuntukkan kepada warga lansia, sakit menahun dan yatim piatu.

Kegiatan bakti sosial tersebut berupa pemberian bantuan atau santunan beras dan uang tunai yang diserahkan langsung oleh Kapolsek Pekat Ipda Muh. Sofyan Hidayat, S. Sos dengan didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Pekat Briptu Syamsuri Achmadi dan Bhabinkamtibmas Desa Sorinomo Brigadir Khusnul Wahid.

Kapolsek Pekat, Ipda Muh. Sofyan Hidayat, S. Sos. Menyebutkan, ada sejumlah nama warga yang menerima bantuan tersebut antara lain,

  1. Inaq Maria ( Lansia), alamat Dusun Latonda Desa Pekat Kec. Pekat Kab. Dompu diberikan bantuan berupa beras 50 kg.
  2. Tua Hemo ( Lansia), alamat Dusun Latonda Desa Pekat Kec. Pekat Kab. Dompu diberikan bantuan berupa beras 50 kg.
  3. Ama Nami ( Lansia), alamat Dusun Pekat II Desa Pekat Kec. Pekat Kab. Dompu diberikan bantuan berupa beras 50 kg.
  4. Nenek Tomi ( Lansia), alamat Dusun Pekat II Desa Pekat Kec. Pekat Kab. Dompu diberikan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp. 200.000,- ( Dua ratus ribu rupiah).
  5. Muji ( Lumpuh), alamat Dusun Pada Maju Desa Sorinomo Kec. Pekat Kab. Dompu diberikan bantuan berupa beras 50 kg.
  6. YUYUN ( Yatim piatu), alamat Dusun Ngguwu Belanda Desa Soritatanga Kec. Pekat Kab. Dompu diberikan bantuan berupa beras 50 kg dan uang tunai sebesar Rp. 300.000,- ( tiga ratus ribu rupiah).

Dalam keterangannya kepada awak media, Kapolsek Pekat Ipda Muh. Sofyan Hidayat, S. Sos menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial tersebut merupakan wujud atau bentuk kepedulian Polri khususnya Polsek Pekat terhadap warga lansia dan yatim piatu yang ada di Kecamatan Pekat.

Selain itu, Muh. Sofyan Hidayat juga mengucapkan terima kasih kepada warga masyarakat yang turut mendukung kegiatan bakti sosial ini sehingga dapat berlangsung lancer dan sukses.

Muh. Sofyan Hidayat juga menyampaikan, bahwa dengan bakti sosial yang dilakukan oleh jajaran polsek Pekat ini, agar kita memahami dan menyadari adanya kenyataan-kenyataan sosial dan masalah-maslah sosial yang ada dalam masyarakat. Sehingga kita juga dapat menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dan berlaku adil terhadap sesama manusia.

Bakti sosial ini kata Muh. Sofyan Hidayat harus dimaknai sebagai bentuk kepedulian sesama manusia dengan harapan dapat mempererat hubungan sesuai dengan Pancasila.

Selain itu untuk memberikan rasa keadilan bagi seluruh elemen masyarakat tanpa terkecuali. Kegiatan ini diharapkan dapat membangkitkan jiwa sosial warga masyarakat kecamatan Pekat yang memiliki kelebihan untuk bisa berbagi kepada yang lain,” tutup Kapolsek Pekat Ipda Muh. Sofyan Hidayat, S. Sos.

Jelang WSBK, Polres Dompu Ikuti Vaksinasi Booster di Puskesmas Dompu Kota

Polres Dompu, NTB – Sebagai bentuk dukungan jelang perhelatan World Superbike (WSBK) di Pertamina Mandalika Street Circuit, jajaran Polres Dompu melaksanakan Vaksinasi Booster, Selasa, (8/11/2022) sekira pukul 09.30 Wita.

Vaksinasi ini dilaksanakan di Ruang Khusus Puskesmas Dompu Kota, dengan jumlah vaksin sebanyak 14 dosis disuntikkan ke 14 peserta.

Turun memantau vaksinasi, Kapolres Dompu, AKBP Iwan Hidayat, S.I.K., didampingi Kabag Ops Polres Dompu AKP Syamsurijal, S.Sos., Kasat Intel Polres Dompu IPTU Abdul Haris, serta Kapolsek Dompu IPDA Arif Syarifuddin, S.H,.

Sementara dari pihak Dikes Dompu, hadir Kabid P2PL, Hj. Maria Ulfa, S.St.,M.Kes., Kepala UPTD PKM Dompu Kota H. Syarif Efendi, S.Kep.,M.MKes., Tim Vaksinator dari Nakes PKM Dompu Kota sebanyak 1 tim.

Dalam pelaksanaanya, serangkaian kegiatan yang dijalani peserta yakni melakukan verifikasi pendaftaran dengan KTP, Screening, kemudian vaksin diberikan.

Sebelum itu, penerima vaksin akan menjalani masa observasi selama 30 menit di meja empat. Observasi ini untuk melihat gejala klinis yang muncul setelah pemberian vaksin atau KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi).

Kegiatan vaksinasi booster ini berlangsung hingga siang sekira pukul 12.00 wita dan akan dilanjutkan di hari berikutnya.

LAKSANAKAN PATROLI DIALOGIS, BRIMOB NTB JAMIN RASA AMAN UNTUK MASYARAKAT DOMPU

Sejumlah 1 SSK/193 personel Brimob Polda NTB dipimpin komandan batalyon C Pelopor ditugaskan untuk mengamankan konflik sosial antara kelompok tani ternak Desa Kempo kec. kempo Kab. Dompu dengan kelompok masyarakat dari Desa Soritatanga Kec. Pekat Kab. Dompu, Minggu (9-10-2022)

Dari pantauan dilapangan Awal mula terjadinya konflik, diakibatkan belum ditetapkannya tapal batas antara kedua wilayah, sehingga timbul saling klaim antara kedua wilayah tersebut, Akibat terjadinya saling serang, korban atas nama Yusran masyarakat Desa Soritatanga Kec. Pekat mengalami luka bacok di pergelangan tangan kanan.

Mencegah konflik Sosial meluas Komandan Batalyon C Pelopor AKBP Zulkarnain, melaksanakan patroli dialogis khususnya di Desa Sori Tatanga dan Desa Kempo yang mengalami konflik sosial.

Dalam kesempatan tersebut Tim patrol Brimob, terus mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungannya masing-masing walaupun saat ini situasi diwilayah Dompu relatif aman dan kondusif.

Disela sela kegiatan patroli Komandan Batalyon C Pelopor AKBP Zulkarnain menyempatkan waktu untuk berdialog dengan masyarakat. Menerima Informasi serta keluhan masyarakat terkait situasi kamtibmas di Kabupaten Dompu.

Kita sebagai masyarakat jangan takut dengan kejahatan, namun tetap waspada. Apabila ada keluhan silahkan jangan ragu untuk melaporkan kepada Kepolisian setempat. Jangan main hakim sendiri” Ujar Danyon C Pelopor dalam memberikan himbauan kambtibmas.

Ditempat lain, Dansat brimob Polda NTB Kombes Pol Komaruz Zaman yang dihubungi lewat telepon mengatakan
anggota kita melaksanakan patroli dialogis, diharapkan dapat terjalin kerja sama yang baik dalam menjaga kondusifitas kamtibmas”.

Lebih lanjut “ Kami pun akan siap dan selalu hadir ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan prima disetiap aktifitas masyarakat, itu sebagai bentuk keseriusan kami agar Kamtibmas diwilayah dompu selalu aman dan kondusif” tutup Dansat Brimob Polda NTB.

Sense of crisis, Kapolres Dompu bagi bagi sembako

Dompu, NTB_Polres Dompu, Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat SIK mengadakan bhakti sosial aksi dengan membagikan bingkisan berupa sembako pada warga yang membutuhkan, rabu (06/09/2022). Kegiatan tersebut dilakukan di pasar atas dompu.

Tak kurang dari 100 bingkisan sembako digelontorkan dalam kegiatan tersebut, dan yang menjadi sasaran bantuan adalah warga yang kurang mampu, dalam hal ini Kapolres memberikan langsung kepada warga dengan sistem random.

Menurut Kapolres, pemberian bantuan ini akan dilakukan secara acak, penyerahan nya pun akan diberikan langsung agar bisa berinteraksi serta bersilaturahmi dengan masyarakat.
“Tak perlu kita data masyarakat yang membutuhkan bantuan, kita akan turun lapangan dan menemui warga dan penyerahan bantuan pun dilakukan secara random (acak) pada warga yang membutuhkan, ini merupakan bentuk kepekaan kita terhadap masyarakat” tuturnya.

Lebih lanjut Kapolres menambahkan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk empati Polri, untuk meringankan beban masyarakat pasca dikeluarkan kebijakan pemerintah pusat tentang kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

“Pasca terbitnya kebijakan pemerintah terkait naiknya harga BBM, tentu beban masyarakat semakin meningkat, utamanya warga yang kurang mampu, maka dengan kegiatan seperti ini saya berharap dapat meringankan beban saudara kita”.

“Bantuan ini memang tidak seberapa nilainya, namun dengan kegiatan seperti ini kita bisa bersilaturahmi dan berinteraksi dengan masyarakat dalam rangka membangun ukhuwah yang kuat antara Polri dan masyarakat.” Imbuhnya.

“Kegiatan seperti ini tak terhenti untuk hari ini saja, Kedepannya, insya Allah kami akan sisihkan sebagian rezeki untuk membantu saudara kita yang kurang mampu.” Isyaratnya.

Pada saat kegiatan tersebut dilakukan Kapolres memberikan pesan kamtibmas serta berharap adanya sinergi yang baik antara Polri dan masyarakat.

“Saya sangat berharap masyarakat bisa saling mendukung serta bahu membahu dalam menjaga kamtibmas karena suksesnya Polri mustahil terwujud tanpa ada dukungan dan bantuan dari masyarakat,” tutupnya.

Kapolres Dompu Turun Langsung Dalam Pengaman Demo Kenaikan BBM dari Aliansi PMII

Dompu, NTB_Demo Kenaikan Harga BBM di gedung DPRD Kabupaten Dompu Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat, S.I.K terlihat turun langsung melakukan pemgamanan dan merangkul Aksi Demonstran dari Aliansi PMII Kabupaten Dompu. Senin (05/09/22) pukul 09.30 wita.

Aksi demo yang di lakukan oleh aliansi PMII Kabupaten Dompu menolak kenaikan harga BBM yang di keluarkan pemerintah Pusat pada tanggal 03 September 2022 kemarin.

Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat, S.I.K di sela-sela kegiatannya mengatakan kami telah menurunkan sebanyak 150 gabungan TNI-Polri dalam mengamankan aksi demi dari aliansi PMII Kabupten Dompu dengan mengedepankan pengamanan secara humanis sehingga tuntutan dari PMII (pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) dapat tersampaikan dengan baik dan tidak ada gejolak gejolak yang tidak di inginkan saat kegiataj demo berlangsung.

“Kami ngedepankan pengamanan yang bersifat humanis sehingga pelaksanaan demo yang di laksanakan Dari adik-adik PMII (pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) dapat berjalan dengan aman dan kondusif”, ujar Kapolres AKBP Iwan Hidayat, S.I.K.

Ia menambahkan, Kepada massa mahasiswa, Iwan Hidayat berpesan agar unjuk rasa digelar dengan mentaati aturan yang berlaku. Ia juga meminta agar massa mahasiswa menghormati hak pengguna jalan saat menyampaikan aspirasi di muka umum.

“Silahkan sampaikan aspirasi dengan tertib dan tetap patuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku. Saling menjaga dan hormati aktivitas masyarakat yang lain dan pengguna jalan,” katanya.

Adapun tuntutan masa aksi kelompok PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) Cabang Dompu antara lain Menolak secara tegas kebijakan kenaikan harga BBM bersubsidi, Mendesak pemerintah untuk secara serius dan sungguh-sungguh memberantas mafia bahan bakar minyak (mafia BBM), Mendesak pemerintah untuk segera menerapkan kebijakan subsidi tepat sasaran, Mendorong pemerintah untuk membuka keterlibatan masyarakat dalam pelaksanaan penyaluran BBM bersubsidi.

Mendesak Pemerintah Daerah terutama SKPD terkait untuk mengambil kebijakan strategis dalam rangka proteksi terhadap program JARAPASAKA yang sangat tedampak akibat kenaikan harga BBM, karena program tersebut berkaitan langsung dengan mata pencaharian masyarakat Dompu yang mayoritas adalah petani, nelayan, dan petemak.

Giat berakhir pukul 11.10 wita berjalan dengan aman dan lancar.

Polres Dompu Mendatangi Sekretariat HMI Cabang Dompu

Dompu, NTB_Kepolisian Resor Dompu dalam hal ini Kabag Ops Polres Dompu AKP Syamsurrizal, S.Sos di di dampingi KBO Intelkam Polres Dompu dan Kasi Humas Polres Dompu diperintahkan langsung oleh Kapolres Dompu Pada hari Jum’at tanggal 02 September 2022 sekitar pukul 20.45 wita bertempat di SMK Mutmainah Dompu melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan pengurus HMI Cabang Dompu serta dirangkaikan dengan pemberian bantuan kepada rekan-rekan HMI.

Terlihat dalam pertemuan tersebut pengurus Kelompok Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Dompu menyambut hangat kedatangan rombongan Polres.

Dalam kegiatan tersebut Kabag Ops Polres Dompu AKP SYAMSURIZAL Menyampaikan Ucapan terima kasih kepada HMI Cabang Dompu yang sudah menerima kami pada malam hari ini dan Permohonan maaf dari Bapak Kapolres Dompu, sebenarnya beliau hadir untuk silaturahmi dengan rekan – rekan namun beliau ada kegiatan lain.

“Untuk kedepannya kami berharap rekan – rekan HMI tetap melakukan koordinasi dan Komunikasi dengan polres Dompu. komunikasi yang intens mengeratkan persaudaraan antara polri dan HMI cabang Dompu”, ucap Kabag Ops.

Ia menambahkan Saran dan masukan apabila teman-teman HMI melakukan aksi kedepan agar melakukan konsolidasi awal dengan Sat Intelkam menghindari adanya kelompok atau individu yang memanfaatkan aksi dari Pok HMI.

“Kami pihak Kepolisian akan berbenah dalam melakukan pengamanan unjukrasa. Pihak Kepolisian dan HMI sudah melakukan tindakan yang benar, namun adanya dari pihak-pihak tertentu yang memanfaatkan situasi dan kondisi sehingga terjadinya kesalahpahaman”, terangnya.

Sedangkan Penyampaian pengurus HMI Cabang Dompu Saudara ARIF mengucapakan Terima kasih kepada pihak Kepolisian yang sudah hadir bersilaturahmi dengan kami. Saya selaku korlap pada saat aksi kemarin, kami meminta maaf apabila pada saat kami melakukan aksi ada tindakan maupun perbuatan yang tidak etis sehingga adanya salah paham dengan pihak Kepolisian.

“Kedepan Kami tetap intens komunikasi dan koordinasi dengan polres Dompu dan kejadian kemarin akan kami jadikan pelajaran dalam menyampaikan pendapat di muka umum”, ungkapnya Saudara Arif.

Sedangkan Penyampaian KOHATI Cabang Dompu sdri. EVA yaitu mengatakan Bahwa Kapolres Dompu dan Kohati Cabang Dompu sudah melakukan pertemuan membahas terkait dengan pasca aksi unjukrasa kemarin dan telah disepakati permasalahan tersebut diselesaikan secara kekeluargaan.

“Kami meminta maaf apabila pada saat aksi unjukrasa yang dilakukan oleh HMI melakukan tindakan maupun perbuatan yang tidak enak”, terang Kohati Cabang Dompu.

Ia menambahkan Kohati cabang Dompu telah melakukan pertemuan lewat zoom dengan Kohati pusat dan kami sampaikan permasalahan yang terjadi karena adanya kesalah pahaman serta telah di selesaikan.

Bahwa Kabupaten Dompu pada saat ini dalam keadaan baik-baik Saja ucap Saudari Eva.dari KOHATI Dompu

Di akhir kegiatan tersebut Kabag Ops polres Dompu menyerahkan tali asih titipan dari bapak Kapolres berupa parsel dan bantuan lainnya.

Lagi dan lagi Timsus Sat Resnarkoba Polres Dompu Tangkap A Pelaku Narkoba

Dompu, NTB_Tidak tanggung-tanggung berantas peredaran Narkotika di Wilayah Hukum Polres Dompu terus di lakukan Sat Resnarkoba Polres Dompu.

Seperti halnya tadi malam, Selasa (02/09/22) pukul 21.00 wita Timsus Sat Resnarkoba Polres Dompu berhasil melakukan penangkapan terhadap yang diduga memiliki, menyimpan dan menguasai Narkotika Golongan I Bukan Tanaman Jenis SHABU.

Kasat Narkoba Polres Dompu Iptu Abdul Malik, SH melalui Kasi Humas Ipda Akhmad Marzuki pada saat di konfirmasi mengatakan bahwa benar pihaknya telah mengamankan terduga pelaku yang memiliki, menyimpan dan menguasai Narkotika Golongan I Bukan Tanaman Jenis SHABU.

“Benar kami telah mengamankan seorang Pria berinisial A alias Afan (23 Tahun). A kami lakukan penangkapan di Di depan kios ibu Dasri, Dusun Timah l, Desa Lepadi, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu saat sedang membawa narkotika yang di duga jenis shabu”, ujar Kasat Narkoba Melalui Kasi Humas.

Kronologis kejadian Berdasarkan laporan informasi dari masyarakat yang di himpun oleh tim berdasarkan ciri-ciri yang di dapat tim langsung bergerak cepat di jalan lintas lepadi Kecanatan Pajo, Kabupaten Dompu, secara cepat tim khusus langsung menyisir dari jalur lintas lepadi, melihat seorang yang sudah di kantongi ciri-cirinya tersebut sedang memasuki sebuah toko melihat hal tersebut tim khusus hambu amu langsung melakukan penindakan terhadap seseorang yang di curigai tersebut.

Setelah berhasil diamankan tim memanggil saksi umum untuk menyaksikan jalanya proses penggeledahan.

Dari tangan terduga berhasil diamankan barang bukti berupa 1 (satu) lembar plastik kresek warna hitam yang di dalamnya berisi , plastik klip yang bertuliskan 150, ada 6 (enam) gulung plastik klip transparan yang di dalamnya berisi kristal bening yang di duga narkotika jenis shabu-shabu, plastik klip yang bertuliskan 200, ada 5 (lima) gulung plastik klip transparan yang di dalamnya berisi kristal bening yang di duga narkotika jenis shabu-shabu, uang tunai Rp. 50.000, (lima puluh ribu rupiah), satu unit hp android warna biru, satu unit timbangan merk Pocket Scale.

Total keseluruhan barang bukti di duga SHABU-SHABU :
Berat kotor : 6,51 gram

“Selanjutnya Guna Proses Penyidikan Lebih Lanjut anggota satresnarkoba membawa barang bukti dan terduga di mako polres Dompu”, tutunya.